Caleg yang Videonya Viral karena Senam Injak Sajadah Meminta Maaf - KOMPAS.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Caleg DPRD DKI Jakarta dari PDI-P, Doddy Akhmadsyah Matondang, yang videonya menginjak sajadah saat senam viral di media sosial, meminta maaf kepada masyarakat Indonesia. Permintaan maaf itu disampaikan setelah ia memenuhi panggilan Bawaslu Jakarta Barat, Kamis (21/2/2019).

"Saya minta maaf atas kekhilafan yang terjadi. Saya berharap dengan ini bisa dimaafkan oleh masyarakat Indonesia," kata Doddy.

Ia menjelaskan, dia datang dalam acara senam tersebut bukan dalam rangka kampanye. Caleg DPRD DKI daerah pemilihan (Dapil) 9 yang meliputi Kecamatan Tambora, Cengkareng, dan Kalideres Jakarta Barat itu mengaku diundang paguyuban ibu-ibu di Cengkareng.

Baca juga: Bawaslu Periksa Caleg PDI-P yang Viral karena Senam Injak Sajadah

"Acara bukan dari tim kami, tapi memang inisiatif paguyuban ibu-ibu di situ. Memang pihak kami terlambat datang, maka tidak punya banyak waktu untuk periksa detail satu persatu mulai dari persiapan, lokasi acara, dan segala macam," kata dia.

Baca Juga

Setelah datang para peserta senam spontan mengajaknya naik ke atas panggung. Saat itu dia  tidak sadar ada sajadah di atas panggung tersebut.

"Secara spontan ada ibu yang mendorong saya naik ke atas, tanpa saya sadari ada sajadah di situ. Saya mengaku salah karena tidak awas, tidak teliti dan tidak waspada," aku Doddy.

Doddy menjalankan pemeriksaan dari Bawaslu Jakarta Barat sekitar 1,5 jam dan ditanyai 30 pertanyaan.


Let's block ads! (Why?)

https://ift.tt/2IrRqcQ from De Blog Have Fun https://ift.tt/2Is3uLm

Posted By : LumpaCom - Informasi Tiada Henti

Related Posts

0 Response to "Caleg yang Videonya Viral karena Senam Injak Sajadah Meminta Maaf - KOMPAS.com"

Posting Komentar

Banner 1

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel