Dindik Blitar akan Selesaikan Masalah Ini untuk Persiapan UNBK 2019 - Surya
SURYA.co.id | BLITAR - Dinas Pendidikan (Dindik) Kota Blitar terus menyiapkan sarana dan prasarana untuk menghadapi pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) tingkat SMP. Dindik sudah melakukan simulasi pelaksanaan UNBK di beberapa sekolah.
"Akhir Januari 2019 kami sudah mengadakan simulasi UNBK di beberapa sekolah. Hasil simulasi secara keseluruhan berjalan baik. Rencananya kami akan melakukan simulasi lagi," kata Sekretaris Dindik Kota Blitar, Dindin Alinurdin, Senin (11/2/2019).
Dindin mengatakan Dindik sudah mengevaluasi hasil simulasi UNBK. Dari hasil evaluasi ada beberapa hal yang harus dimaksimalkan lagi, terutama soal kapasitas daya listrik di beberapa sekolah.
Harus ada penambahan kapasitas daya listrik di beberapa sekolah untuk memperlancar pelaksanaan UNBK.
"Kami sudah koordinasi dengan PLN untuk menambah daya listrik di beberapa sekolah. Kami juga menyiapkan jenset untuk mengantisipasi listrik padam," ujar Dindin.
Baca Juga
Dindin menargetkan semua kekurangan sarana dan prasarana untuk pelaksanaan UNBK harus sudah siap pada Maret 2019.
Sebab, sesuai jadwal dari Kementerian Pendidikan, UNBK tingkat SMP akan dilaksanakan pada 22-25 April 2019.
"Semua persiapan UNBK harus sudah beres Maret 2019," katanya.
Dia juga memastikan semua SMP negeri di Kota Blitar akan melaksanakan UNBK secara mandiri tahun ini.
Tahun sebelumnya, masih ada empat SMP negeri yang melaksanakan UNBK dengan menumpang di sekolah lain.
Posted By : LumpaCom - Informasi Tiada Henti
0 Response to "Dindik Blitar akan Selesaikan Masalah Ini untuk Persiapan UNBK 2019 - Surya"
Posting Komentar