Fadli Zon Nilai Video Dukungan untuk Prabowo di Gedung PBB Bentuk Kreativitas | merdeka.com - merdeka.com

Merdeka.com - Anggota Dewan Pengarah Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo Subianto - Sandiaga Uno, Fadli Zon menganggap wajar video dukungan yang dilakukan seorang pria di ruang sidang Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB), New York, Amerika Serikat. Menurut Fadli deklarasi itu bentuk kreativitas.

BERITA TERKAIT

"Saya kira itu kreativitas ya, bagus-bagus saja," kata Fadli di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (12/2).

Fadli tidak melihat kesalahan dari dukungan tersebut. Sebab, setiap orang berhak mengungkapkan kreativitasnya.

"Apa salahnya orang datang ke misalnya Gedung Putih terus foto mendukung Prabowo, salah? Itu kreativitas saja di dalam mungkin menyatakan dukungan dan mendapat perhatian dan terbukti mendapat perhatian," ungkapnya.

Baca Juga

Politikus Partai Gerindra ini menegaskan BPN tidak terlibat dalam aksi deklarasi di ruang sidang PBB itu.

"Enggak ada saya kira kreativitas ada yang pernah foto-foto di depan Capitol menyatakan dukungan bebas kan masyarakat kita di seluruh dunia," ucap Fadli Zon.

Diketahui, video seorang pria di markas Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) viral di media sosial. Dalam video itu dia menyatakan dukungannya kepada pasangan Capres dan Cawapres Prabowo Subianto- Sandiaga Uno.

Dalam video terlihat dia membawa kertas bergambar Prabowo dan Sandiaga. Berpakaian rapi jas dan dasi, dia terlihat berada dalam ruangan Majelis Umum PBB di New York, Amerika Serikat.

"Dari markas besar Persatuan Bangsa Bangsa, United Nations Headquarters, saya ingin menyatakan dukungan saya kepada Prabowo Subianto dan Sandiaga Salahuddin Uno menjadi presiden dan wakil presiden Indonesia periode 2019-2024," katanya. [noe]

Let's block ads! (Why?)

http://bit.ly/2ByuP8w from De Blog Have Fun http://bit.ly/2MZJyxM

Posted By : LumpaCom - Informasi Tiada Henti

Related Posts

0 Response to "Fadli Zon Nilai Video Dukungan untuk Prabowo di Gedung PBB Bentuk Kreativitas | merdeka.com - merdeka.com"

Posting Komentar

Banner 1

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel