Mendadak Piala Presiden 2019, Berapa Jumlah Kontestannya? - detikSport

Turnamen Piala Presiden 2019 dijadwalkan bergulir mulai 2 Maret dan akan berakhir pada 12 April. PSSI sebagai operatornya.
Wakil Ketua Umum PSSI, Iwan Budianto, menyebut Piala Presiden 2019 akan diikuti oleh 20 tim, 18 klub Liga 1 2019 ditambah dua tim lain (peringkat keempat Liga 2 musim lalu, Persita Tangerang, dan tim degradasi terbaik, Mitra Kukar).
Babak reguler turnamen itu dihelat di lima kota berbeda. Sementara, partai final bakal dilakukan dengan format kandang dan tandang.Piala Presiden mulai diputar pada 2015 saat Indonesia disanksi oleh FIFA. Di edisi pertamanya, Piala Presiden dikelola oleh Mahaka Sports and Entertaiment.
Waktu itu, Piala Presiden diikuti oleh 16 klub Indonesia; 13 klub dari Liga QNB dan 3 klub lainnya dari Divisi Utama. Di antara lain, Sriwijaya FC, Persita Tangerang, Persija Jakarta, Persipasi Bekasi Raya, PSGC Ciamis, Persib Bandung, Persela Lamongan, Arema FC, Gresik United, Persebaya United, Bali United Pusam, Pusamania Borneo FC, Mitra Kukar, Martapura FC, Persiba Balikpapan dan PSM Makassar.
Baca Juga
Persib Bandung keluar sebagai juara Piala Presiden 2015. Gelar juara didapatkan Persib setelah mengalahkan Sriwijaya FC 2-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). Dua gol Persib dicetak oleh Ahmad Jufriyanto dan Konate Makan.
Pada 2017, turnamen Piala Presiden kembali diputar. Jumlah peserta bertambah menjadi 20 klub, yaitu 18 klub berasal dari seluruh peserta Indonesia Soccer Championship A 2016, sementara sisanya adalah juara dan peringkat kedua Indonesia Soccer Championship B 2016 yakni PSCS Cilacap dan PSS Sleman. PSSI langsung berperan sebagai operator.
Arema FC keluar sebagai kampiun edisi Piala Presiden 2017. Singo Edan sukses mengalahkan Pusamania Borneo FC dengan skor 5-1.
Kesuksesan Piala Presiden akhirnya membuat PSSI kembali memutarnya di tahun 2018. Pada awalnya jumlah peserta mencapai 20 klub: 18 klub berasal dari peserta Liga 1 2019 dan sisanya berasal dari 2 klub dengan peringkat tinggi pada babak gugur Liga 2 2017.
Namun beberapa hari menjelang kick-off, Persipura Jayapura memutuskan untuk mengundurkan diri karena kurangnya persiapan. Kalteng Putra FC menjadi pengganti Persipura pada turnamen tersebut. Pada pelaksanaan 2018 itu, Persija menjadi juaranya.
Iwan juga membantah tuduhan jika Piala Presiden 2019 digelar dadakan dan terpaksa. Dia menegaskan Piala Presiden tahun ini direncanakan dengan matang.
"Sejak terbentuk pada dua atau tiga tahun lalu Piala Presiden memang dipersiapkan sebagai ajang pra musim. Tidak mungkin dimainkan di tengah musim, bukan masalahnya dipaksakan, pra musim memang harus dilaksanakan sebelum musim ini dimulai," katanya.
(ads/fem)
http://bit.ly/2DtRFhS from De Blog Have Fun http://bit.ly/2SvzqD9
Posted By : LumpaCom - Informasi Tiada Henti
0 Response to "Mendadak Piala Presiden 2019, Berapa Jumlah Kontestannya? - detikSport"
Posting Komentar