Petugas Tak Temukan Bahan Makanan Berbahaya Saat Sidak Lima Pasar Tradisional di Jaksel - Warta Kota

Suku Dinas Ketahanan Pangan Kelautan dan Pertanian (Sudin KPKP) Jakarta Selatan bersama Bagian Perekonomian, melakukan sidak Pengawasan Keamanan Pangan di lima pasar wilayah Jakarta Selatan.

Kegiatan ini dipimpin oleh Kabag Perekonomian Jakarta Selatan Alamsah, didampingi oleh Kepala Seksi Ketahanan Pangan Sudin KPKP Siti Sundari, beserta jajaran dari sudin KPKP Jakarta Selatan.

Alamsah mengatakan, lima pasar yang menjadi target dalam kegiatan ini yaitu Pasar Santa, Pasar Mayestik, Pasar Blok A, Pasar Radio Dalam, dan Carrefour Lebak Bulus.

"Untuk titik on the spot tes bahan pangan berada di Pasar Mayestik," ujarnya, Kamis (28/2)

Menurut Alamsah, kegiatan pengawasan pangan ini adalah untuk mengawasi dan mengamankan peredaran komoditas bahan pangan, dari efek buruk penggunaan bahan- bahan berbahaya sebagai bahan pengawet.

"Pelaksanaan dari pengawasan pangan ini berlangsung bergilir di seluruh pasar di Jakarta Selatan. Hanya untuk lokasinya saja kita berpindah-pindah dari dua puluh empat pasar," terangnya.

Kepala Seksi Ketahanan Pangan dan Pertanian Sudin KPKP Jakarta Selatan, Siti Sundari menuturkan, Pengawasan Keamanan Pasar kali ini mengambil 179 sampel produk pertanian, 42 sampel produk peternakan, serta 128 sampel produk perikanan. Hasilnya semua produk sudah diuji dan tidak ada mengandung bahan berbahaya.

"Melalui kegiatan ini kami berharap dapat menciptakan bahan pangan yang sehat dan aman di Jakarta Selatan. Sehingga masyarakat bisa mengkonsumsinya dengan aman dan nyaman," tandasnya.

Let's block ads! (Why?)

https://ift.tt/2T3VZPF from De Blog Have Fun https://ift.tt/2EhSHxP

Posted By : LumpaCom - Informasi Tiada Henti

0 Response to "Petugas Tak Temukan Bahan Makanan Berbahaya Saat Sidak Lima Pasar Tradisional di Jaksel - Warta Kota"

Posting Komentar

Banner 1

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel