PT Jakpro Klaim Nantinya Stadion BMW Layak untuk Final Piala Dunia - detikSport

Jakarta - Pembangunan Stadion BMW, bakal markas Persija Jakarta, menggandeng konsultan ternama dari luar negeri. Bahkan, spesifikasi stadion nantinya diklaim bisa digunakan untuk final Piala Dunia.

Project Director PT. Jakarta Propertindo (Jakpro), Iwan Takwin menyebut konsultan desain dan arsitekturnya merupakan perpaduan antara konsultan lokal dan internasional. Desain telah ditentukan lebih dulu lewat sayembara.

"Kami melibatkan arsitek lokal. Kan dulu pernah diadakan sayembara desainnya. Itu kami libatkan mereka dalam satu tim. Lalu ada tim konsultan luar yang spesialis bangun stadion," kata kata Iwan kepada detikSport, Jumat (15/2/2019).


"Nama konsultan asing itu belum bisa kami umumkan. Tapi, konsultan dari luar ini rata-rata mendesain stadion yang ada di Inggris, juga untuk Piala Dunia 2022 di Qatar. Jadi, memang spesial stadion. Skalanya dunia, spesifikasinya bisa digunakan untuk final Piala Dunia," ujarnya lagi.

Dengan standar level dunia, stadion diprediksi bakal menyerap biaya perawatan yang sangat tinggi. Karena itu, di stadion juga rencananya akan ada fasilitas komersial untuk menutupi biaya operasional.

Salah satu persoalan lain adalah ancaman banjir. Jakpro sedang mengupayakan agar tanah juga stabil.

"Tapi, saat ini, kondisinya Stadion BMW sudah terbuka dan rata. Cuma, kami harus rapikan lagi sesuai level supaya tidak banjir dan menjaga stabilitas tanah, struktur tanah, dan ketinggian tanah harus menyesuaikan dengan level air di sana supaya tidak banjir," ujarnya.

Stadion BMW rencananya akan dibangun mulai April dengan masa penyelesaian pembangunan maksimal hingga akhir 2021. Durasi pembangunan hingga hampir dua setengah tahun tersebut diklaim waktu tersingkat untuk membangun stadion megah.

"Maksimal akhir 2021 itu sudah termasuk cepat karena stadion di luar bisa tiga sampai 4 tahun pembangunannya," kata Iwan.

Pemerintah DKI Jakarta menjanjikan Stadion BMW segera dibangun dan dijadikan markas Persija.


(mcy/fem)

Let's block ads! (Why?)

http://bit.ly/2V0thvn from De Blog Have Fun http://bit.ly/2EbNwkk

Posted By : LumpaCom - Informasi Tiada Henti

0 Response to "PT Jakpro Klaim Nantinya Stadion BMW Layak untuk Final Piala Dunia - detikSport"

Posting Komentar

Banner 1

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel