Viral Video Siswa SD Usai Tendang Kepsek, Ini Klarifikasi Sekolah - detikNews

Surabaya - Pihak SDN I Balongsari memberikan klarifikasi terkait video viral seorang siswa yang diduga usai menendang kepala sekolah. Menurut pihak sekolah, video itu tidak ada hubungannya dengan kejadian penendangan yang dikabarkan.

Video tersebut sama sekali tidak terkait dengan kejadian penendangan kepala sekolah. Video itu adalah kejadian lain. Siswa dalam video tersebut bukanlah siswa yang menendang kepala sekolah.

Salah seorang guru kelas SDN I Balongsari Munari membenarkan bahwa dirinya ada dalam video viral tersebut. Kala itu ia sedang berbicara dengan siswa kelas 6 berinisial RA. Namun waktu itu ia memanggil RA karena diketahui membawa rokok di sekolah. Bukan karena RA menendang kepala sekolah hingga tangannya patah.

"Memang betul, itu berawal dari ada permasalahan dari anak-anak. Ya ketika itu anak-anak ada yang membawa rokok ke sekolah. Kita tahu akhirnya kita memberikan pendampingan. Lalu kita panggil ke sini," kata Munari saat berbincang-buncang dengan detikcom, Selasa (24/4/2019).


Munari menuturkan, kejadian dalam video itu terjadi pada 29 Maret lalu. Yang melakukan perekaman adalah Kepala Sekolah Gunawati Suwito (58). Menurut Munari, rekaman tersebut dibuat sebagai bukti yang akan ditunjukkan kepada orang tuanya bahwa RA telah bertingkah berani dan tidak sopan dengan para guru.

"Nah saat itu ada Bu Gun di sini. Ketika saya berkomunikasi dengan RA. Sama Bu Gun untuk bukti fisik itu divideo. Tujuannya untuk bukti ke orang tuanya. Bukan niat di-share kemana-mana. Disimpan di sekolah untuk bukti kalau orang tua ndak percaya. Kalau anaknya berani sama gurunya ya tinggal nunjukkan buktinya," tambahnya.

Baca Juga

Menurut Munari, video itu pada akhirnya tidak sempat ditunjukkan kepada orang tua RA. Namun malah tersebar di media sosial dan dikaitkan dengan penendangan kepala sekolah.


"Video itu sampai saat ini belum ditunjukkan ke orang tuanya. Karena itu privasi (sekolah) bukan untuk ditunjukkan ke publik. Lah viralnya itu istilahnya Bu Gun saling berbagi di sesama guru agar tidak terjadi seperti ini. Tapi kemudian tersebar," lanjutnya.

"Ini yang saya luruskan yang viral itu mengatakan karena peristiwa kecelakaan itu bersamaan dengan dishare video itu. Akhirnya oleh orang awam dikaitkan bahwa yang nendang itu si RA yang di video. Padahal tidak seperti itu. Memang orang kan kadang dipelintir dihubung-hubungkan. Sebetulnya nggak benar," Pungkasnya.
(sun/iwd)

Let's block ads! (Why?)

http://bit.ly/2Vlz5TX from De Blog Have Fun http://bit.ly/2KX2no0

Posted By : LumpaCom - Informasi Tiada Henti

Related Posts

0 Response to "Viral Video Siswa SD Usai Tendang Kepsek, Ini Klarifikasi Sekolah - detikNews"

Posting Komentar

Banner 1

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel