Viral, Tisu Toilet Marks & Spencer Disebut Bertuliskan Lafadz Allah - Detikcom
Jakarta - Sebuah video berisi penampakan tisu toilet dari brand populer Marks & Spencer viral di media sosial. Pasalnya, seorang pria menemukan tulisan arab berlafadz Allah pada tisu toilet tersebut.
Pria yang tidak diketahui namanya itu mengaku baru saja membeli Aloe Vera 3-ply Marks & Spencer. Namun, ketika membukanya, ia terkejut karena menemukan lafadz Allah. Ia pun meminta netizen untuk berhati-hati dan tidak membeli tisu tersebut.
"Jangan membeli tisu toilet ini, atau coba boikot Marks & Spencer karena setiap tisu toiletnya ada lafadz Allah," ungkapnya dalam video yang viral itu.
Video tersebut mencuri perhatian. Banyak yang berterima kasih kepada sang pria karena telah membagikan info tersebut. Komentar-komentar dengan hashtag #boycottmarksandspencer pun mulai ramai.
"Memalukan M&S. Aku tak pernah mengira M&S bisa melakukan sesuatu yang tidak bermoral. Saya mendukung sepenuhnya untuk memboikot M&S," ungkap seorang pengguna Youtube.
Seorang pria bernama Musa Ahmad membuat petisi untuk memboikot Marks & Spencer. Alasan yang tertulis adalah "Marks & Spencer secara sengaja menghina agama kami". Petisi ini sudah ditandatangani sekitar 1000 orang.
Motif seperti lafadz Allah pada tisu toilet Marks & Spencer. Foto: Youtube/BiggydaBullet
|
Pada petisi tersebut, Musa Ahmad juga mengungkit permasalahan serupa yang dilakukan oleh Nike tahun 1997. Kala itu, ia menyebut Nike menulis lafadz 'Allah' pada produk sepatunya hingga Nike menghentikan produksi sepatu itu karena banyak kritik yang diterima.
Namun, banyak pula netizen yang membela Marks & Spencer. Mereka menyebut itu hanya masalah penglihatan saja dan tidak usah dilebih-lebihkan. Bahkan, menurutnya itu sebuah kelainan yang disebut 'Pereidolia'.
"Ini disebut Pareidolia, jadi otakmu melihat sebuah motif yang salah. Contohnya, kamu melihat awan yang membentuk seperti kelinci atau melihat bulan yang berbentuk wajah," tulis seorang Youtuber bernama Jason King.
Mark & Spencer pun akhirnya memberikan penjelasan melalui Twitter. Menurutnya, tulisan menyerupai lafadz Allah itu hanyalah bagian daun dari aloe vera atau lidah buaya dan itu sudah dikonfirmasi dari suplier.
"Motif dalam tisu aloe vera yang telah telah dijual lebih dari lima tahun itu adalah bagian dari daun lidah buaya. Kami sudah melakukan investigasi dan konfirmasi kepada suplier," tulis M&S di Twitter-nya.
Melalui konfirmasi tersebut, tampaknya petisi yang telah ditandatangani 1000 orang tidak berlaku. Namun video tersebut masih viral dan ramai diperbincangkan netizen.
(sil/sil)
LumpaCom - Informasi Tiada Henti
0 Response to "Viral, Tisu Toilet Marks & Spencer Disebut Bertuliskan Lafadz Allah - Detikcom"
Posting Komentar