Aneka Spot Menarik di Kampong Glam Singapura - Detikcom

detikTravel Community - Sebagian besar turis yang berkunjung ke Kampong Glam menjadikan Masjid Sultan sebagai tujuan utama. Tapi apa saja tempat menarik yang bisa dikunjungi di sini?


Kampong Glam konon dulunya adalah desa nelayan di tepi Rochor River. Nama Glam diambil karena area ini dipenuhi oleh pohon "gelam" yang biasa digunakan untuk membuat kapal. Banyak juga yang mengidentikkan "glam" dengan arti kata mempesona karena kawasan ini memiliki perpaduan budaya, sejarah dan juga gaya hidup trendi.


Apa saja yang bisa kita lihat dan kunjungi di kampung yang jadi awal tempat tinggal suku Bugis dan Jawa dari Indonesia ini?


1. Masjid Sultan
Masjid ini dibangun sekitar tahun 1826 oleh orang Jawa yang melakukan perdagangan dengan orang Arab juga Bugis di negeri Singa ini. Karena sudah tak mampu menampung jemaah yang semakin besar, pada tahun 1924 mesjid baru dibangun di lokasi yang sama hingga akhirnya selesai pada tahun 1928. Gaya Gothic Mugal menggantikan mesjid sebelumnya yang berarsitektur Indonesia.


2. Taman Warisan Melayu
Merupakan museum dan pusat kebudayaan Melayu di Singapura yang dulunya merupakan Istana Kampong Glam. Didirikan tahun 2004, Taman Warisan Melayu direnovasi di tahun 2011 dan dibuka kembali pada tahun berikutnya. Bagi yang ingin berkunjung ke museumnya, museum dibuka dari pukul 10 pagi hingga 6 sore. Sedangkan untuk tamannya dibuka mulai pukul 8 pagi.


3. Haji Lane
Haji Lane terletak di kawasan Arab Street. Disini pengunjung bisa menemukan berbagai galeri, kafe, dan label fashion yang tidak mudah diperoleh. Sebagai kawasan favorit anak mudah Singapura berkumpul, yang menjadi ciri khas yang dicari wisatawan di kawasan ini adalah mural dengan warna-warni eye catching dan instragammable.


4. Makan di Kampong Glam Cafe
Kampong Glam kafe terletak tidak jauh dari Mesjid Sultan tepatnya di Bussorah Street. Kafe ini menawarkan berbagai menu masakan Melayu yang sangat cocok dengan lidah Indonesia termasuk saya. Salah satu yang favorit adalah Nasi Lemak yang berisi nasi, ikan (semacam ikan selar), ditambah telur juga sambal. Menu favorit lain diantaranya adalah mee rebus, mee siam, soto ayam, gado-gado dan laksa. Harganya pun sangat terjangkau, mulai dari 3 dolar singapura. Kafe ini dibuka dari jam 8 pagi hingga 2 siang. Siap-siap untuk mengantri karena kafe ini selalu dipenuhi pengunjung.
Selain tempat-tempat tersebut, dengan berjalan menyusuri kawasan ini kita akan mendapati spot-spot foto yang menarik. Yang perlu kita lakukan adalah ikuti saja kemana kaki melangkah.

Let's block ads! (Why?)

https://ift.tt/2TsCrDT from De Blog Have Fun https://ift.tt/2XFjOvQ

Posted By : LumpaCom - Informasi Tiada Henti

0 Response to "Aneka Spot Menarik di Kampong Glam Singapura - Detikcom"

Posting Komentar

Banner 1

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel