Rivalitas Ronaldo-Messi Ciptakan Monster-Monster Sepakbola - Okezone
LONDON – Bukan rahasia lagi bahwa sejak satu dekade lalu jagat sepakbola dipuncaki oleh dua pemain saja, yakni Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi. Pasalnya, hanya kedua pemain tersebut yang mampu terus bersaing di level tertinggi setiap musimnya dan memperebutkan trofi bergengsi.
Meski sejumlah pihak menilai rivalitas antara Ronaldo dan Messi tersebut membenamkan pesepakbola lainnya, namun mantan Manajer Manhester United, Jose Mourinho, justru berpendapat sebaliknya. Menurutnya, rivalitas yang terjadi di antara Ronaldo dan Messi memacu semangat para pesepakbola lainnya untuk bisa tampil lebih baik.
(Baca juga: Akui Kehebatan Ronaldo, Gullit Sindir Messi)
Mourinho pun menyebut sejumlah pemain yang dianggapnya monster-monster kecil dalam jagat sepakbola yang siap melengserkan kedigdayaan Messi dan Ronaldo, yakni seperti Neymar da Silva, Antoine Griezmann, dan Kylian Mbappe. Mourinho sadar bahwa era Ronaldo dan Messi tak akan bertahan selamanya dan lambat laun akan tergantikan oleh monster-monster kecil tersebut.
Baca Juga
“Saya menyebut mereka monster-monster kecil. Mereka datang dari belakang. Dan targetnya sangat tinggi. Ini benar-benar motivasi luar biasa bagi orang-orang seperti Neymar, Kylian Mbappe, Antoine Griezmann,” terang Mourinho, menyadur dari Give Me Sport, Jumat (15/3/2019).
“Saya pikir Griezmann melihat ke Cristiano (pada pertandingan di Liga Champions) dan berpikir, 'Oke, saya juara dunia, saya pemenang Liga Eropa, saya melakukannya dengan sangat baik, namun lihat ini.' Jadi saya pikir motivasi yang hebat juga dimiliki para pemain ini. Karena sayangnya Messi dan Ronaldo, mereka tidak bertahan selamanya," tukas Mourinho.
(fmh)
https://ift.tt/2ucTuLG from De Blog Have Fun https://ift.tt/2F6IbtOPosted By : LumpaCom - Informasi Tiada Henti
0 Response to "Rivalitas Ronaldo-Messi Ciptakan Monster-Monster Sepakbola - Okezone"
Posting Komentar