Rekomendasi Smartphone Xiaomi Berspesifikasi Tinggi Rp2 Jutaan - IDN Times
Xiaomi sebagai produsen smartphone yang cukup ternama tentu memiliki berbagai varian smartphone yang cukup beragam, dimana dari ragam varian tersebut terdapat harga yang menjadi klasifikasi tersendiri. Dan buat kamu yang doyan nge-game dengan smartphone, kali ini IDN Times akan merangkum 5 smartphone Xiaomi berspesifikasi tinggi harga Rp2 jutaan.
Peanasaran apa saja rekomendasi smartphone Xiaomi berspesifikasi tinggi tersebut? Untuk itu mari kita simak ulasan berikut ini.
1. Xiaomi Mi A2 Lite
Dibekali dengan chipset Snapdragon 625, smartphone ini diklaim cukup baik untuk memenuhi kebutuhan gaming masa kini. Bicara soal dapur pacu, smartphone ini dipersenjatai oleh prosesor Octa-core 2.0 GHz Cortex-A53, memori RAM 4/3 GB, memori internal 64/32 GB, kamera depan 5 MP, kamera belakang Dual 12 + 5 MP, serta memiliki baterai berkapasitas 4000 mAh.
Untuk harganya, Xiaomi Mi A2 Lite ini dibanderol dengan harga sekitar Rp2 juta.
2. Xiaomi Redmi Note 7
Selain dibekali dengan chipset Snapdragon 660 yang cukup bertenaga, smartphone ini juga mengusung sebuah layar berdimensi luas yang sangat cocok untuk aktifitas gaming. Untuk sektor dapur pacu, smartphone ini dipersenjatai oleh prosesor Octa-core (4×2.2 GHz Kryo 260 & 4×1.8 GHz Kryo 260), memori RAM 4/6 GB, memori internal 64/32 GB, kamera depan 13 MP, kamera belakang Dual 48 + 5 MP, serta memiliki baterai berkapasitas 4000 mAh.
Untuk bisa bermain game dengan smartphone ini, kita perlu merogoh kocek sekitar Rp2,1 juta.
Baca Juga: Hobi Selfie? Ini 5 Smartphone Xiaomi 2019 dengan Kamera Depan Terbaik
3. Xiaomi Redmi Note 6 Pro
Lanjutkan membaca artikel di bawah
Editors’ picks
Seperti pada umumnya smartphone gaming, smartphone ini juga memiliki layar berdimensi luas yang dipersenjatai oleh chipset Snapdragon 636. Untuk spesifikasi, smartphone ini mengusung penggunaan prosesor Octa-core 1.8 GHz Kryo 260, memori RAM 4/6 GB, memori internal 64/32 GB, kamera depan Dual 20 + 2 MP, kamera belakang Dual 12 + 5 MP, serta memiliki baterai berkapasitas 4000 mAh.
Untuk harganya sendiri, smartphone ini dibanderol dengan harga sekitar Rp2,7 juta.
4. Xiaomi Mi A2
Smartphone yang dibekali dengan spesifikasi cukup tinggi ini memiliki sebuah chipset bertenaga berupa Snapdragon 660, serta memiliki layar Full HD yang sangat ideal untuk aktifitas gaming. Untuk spesifikasi, smartphone ini dipersenjatai oleh prosesor Octa-core (4×2.2 GHz Kryo 260 & 4×1.8 GHz Kryo 260), memori RAM 4/6 GB, memori internal 64/128 GB, kamera depan 20 MP, kamera belakang Dual 12 + 20 MP, serta memiliki baterai berkapasitas 3010 mAh.
Untuk bisa mengantongi smartphone ini, kita perlu menyediakan budget sekitar Rp2,7 juta.
5. Xiaomi Redmi Note 5 Pro
Dibekali dengan chipset Snapdragon 636 dan GPU Adreno 509, smartphone ini memang sangat cocok jika digunakan untuk melibas berbagai game smartphone masa kini. Untuk sektor spesifikasi, smartphone ini mengusung penggunaan prosesor Octa-core 1.8 GHz Kryo 260, memori RAM 4/6 GB, memori internal 64 GB, kamera depan 20 MP, kamera belakang Dual 12 + 5 MP, serta memiliki baterai berkapasitas 4000 mAh.
Untuk harganya, Xiaomi Redmi Note 5 Pro ini dibanderol dengan harga sekitar Rp2,3 juta.
Demikian dari ulasan rekomendasi smartphone di atas, tentunya dengan memiliki salah satu dari kelima smartphone di atas kita dapat merasakan peforma bermain game secara maksimal dengan menggunakan smartphone yang dibanderol dengan harga terjangkau.
Baca Juga: Ini 5 Smartphone Terbaru Xiaomi 2019 dengan Layar Lebar
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.
http://bit.ly/2CZeXf5 from De Blog Have Fun http://bit.ly/2GaQLtDLumpaCom - Informasi Tiada Henti
0 Response to "Rekomendasi Smartphone Xiaomi Berspesifikasi Tinggi Rp2 Jutaan - IDN Times"
Posting Komentar